S1 Program Studi Pendidikan Biologi FKIP UNTAN

pbiologi@fkip.untan.ac.id

Program Studi Pendidikan Biologi

Webinar Program Studi Pendidikan Biologi Seri 2 “Show Up Your Mind to Be a Succsess Entrepreneur”

Sebagai salah satu upaya meningkatkan motivasi dan wawasan mahasiswa dalam berwirausaha, program studi Pendidikan Biologi melakukan sebuah webinar dengan tema “Show Up Your Mind to Be a Succsess Entrepreneur”. Webinar ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 5 Februari 2022 melalui aplikasi Zoom Meeting. Narasumber webinar kali ini adalah ibu Sukal Minsas, S.Si, M.Si, seorang dosen Ilmu Kelautan Fakultas MIPA UNTAN yang juga menggeluti beberapa bidang usaha. Bidang usaha yang digeluti oleh narasumber antara lain adalah tour and travel, makanan berupa kue, membuka jasa titip barang luar negeri dan juga jual beli mobil. Webinar ini membahas tentang bagaimana cara memulai usaha, apa yang harus diperhatikan saat kita menjalankan sebuah usaha, bagaimana mindset yang harus dimiliki oleh wirausahawan, apa yang harus dimiliki oleh seorang wirausahawan dan berbagi pengalaman narasumber dalam menjalankan usaha-usahanya. Webinar ini diikuti oleh lebih dari 100 orang mahasiswa Pendidikan Biologi dari berbagai angkatan. Selama webinar berlangsung, antusias dari peserta webinar sangat baik dibuktikan dengan banyaknya pertanyaan yang diberikan peserta saat sesi diskusi atau tanya jawab.

Pmaflet

Tinggalkan Komentar

Table of Contents