Pelaksanaan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat telah diselenggarakan oleh Program Studi Pendidikan Biologi FKIP UNTAN dengan tema kegiatan “Workshop Strategi Memulai Bisnis di Era Digital Bagi Mahasiswa Pendidikan Biologi”. Workshop ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 20 Mei 2023 di Gedung Kuliah Bersama B lantai 3 ruang 3.1, yang menghadirkan dua sosok inspiratif yang bergerak dibidang bisnis digital sebagai narasumber, yakni Dika Muftia, S.Pd. (CEO Guru Jagoan) dan Rudi Hartono, S.Kom. (CMO Guru Jagoan & Direktur PT. DNA Akselerasi Digital). Peserta workshop berjumlah 56 orang mahasiswa Pendidikan Biologi FKIP Universitas Tanjungpura yang terdiri dari angkatan 2018, 2021, dan 2022. Kegiatan dimulai dengan sesi pembukaan oleh moderator dan penyampaian kata sambutan sekaligus membuka acara dari Dr. Afandi, M.Pd. selaku Ketua Program Studi Pendidikan Biologi FKIP UNTAN. Dilanjutkan dengan sesi penyampaian materi oleh Dika Muftia, S.Pd (CEO Guru Jagoan) dengan penyampaian materi mengenai “Potensi dan Tantangan Bisnis Digital bagi Mahasiswa Pendidikan Biologi” dan sesi tanya jawab serta diskusi. Kemudian dilanjutkan oleh Rudi Hartono, S.kom (CMO Guru Jagoan & Direktur PT. DNA Akselerasi Digital) dengan penyampain materi mengenai “Cara Membuat Konten dengan Menggunakan AI (Artificial Intelligence) Sebagai Media Kreasi Video“ sekaligus praktik membuat konten yang baik dan efektif untuk dilakukan oleh mahasiswa. Setelah selesai penyampaian materi oleh 2 narasumber dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan pemberian doorprize kepada peserta. Kegiatan diakhiri dengan penyerahan sertifikat kepada kedua narasumber yang dilanjutkan sesi dokumentasi dengan kedua pemateri, dosen Pendidikan Biologi FKIP Universitas Tanjungpura dengan seluruh peserta Workshop “Strategi Memulai Bisnis di Era Digital Bagi Mahasiswa Pendidikan Biologi”. Dari kegiatan Workshop ini terdapat kesimpulan sebagai berikut:
- Oleh Dika Muftia, S.Pd (CEO Guru Jagoan) mengenai “Potensi dan Tantangan Bisnis Digital bagi Mahasiswa Pendidikan Biologi”.
- Bisnis digital adalah pemanfaatan teknologi digital untuk menciptakan berbagai keunikan, mulai dari model bisnis hingga pengalaman pelanggan (customer experience). Bisnis digital melihat bagaimana perusahaan memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan kemampuan bisnis demi mendukung operasi bisnis yang berjalan.
- Perkembangan bisnis digital di Indonesia seperti e-commerce, startup, dan eintech. Adapun tren bisnis digital yang cocok untuk mahasiswa yaitu ecommerce & dropshipping, afiliasi pemasaran, pembuatan konten digital, dan penyedia layanan digital.
- Bisnis digital cocok untuk mahasiswa dikarenakan fleksibilitas waktu, modal awal yang rendah, pengalaman belajar, dan keterampilan yang dimiliki mahasiswa.
- Berikut beberapa strategi untuk memulai bisnis bagi mahasiswa diantaranya; identifikasi target pasar, riset dan perencanaan bisnis, membangun jaringan, pemasaran digital, evaluasi dan adaptasi.
2. Oleh Rudi Hartono, S.Kom. (CMO Guru Jagoan & Direktur PT. DNA Akselerasi Digital) mengenai “Cara Membuat Konten dengan Menggunakan AI (Artificial Intelligence) Sebagai Media Kreasi Video“.
- Konten Video merupakan gabungan antara gambar visual serta audio yang termuat didalamnya. Konten video saat ini merupakan konten yang banyak diminati oleh masyarakat pengguna internet diseluruh penjuruh dunia, salah satunya di Indonesia.
- Mahasiswa memiliki peluang yang cukup bagus untuk memulai konten ini, dikarenakan umumnya mahasiswa memiliki skil dan kemampuan yang baik terkait pembuatan konten video tersebut.
- Berikut 5 tahapan membuat konten yang telah dipaparkan oleh pemateri;
1). Menentukan strategi konten
2). Tentukan ide dan topik
3). Siapkan peralatan yang akan digunakan
4). Proses pembuatan konten dan editing
5). Atur mekanisme cara upload konten video agar ramai di tonton (viewers).
- Terdapat banyak website yang dicoba akses dan dipraktikan oleh peserta workshop diantaranya www.app.pictory.ai, www.studio.d-id.com dan masih banyak lainnya.